
MAHASISWA FAKULTAS PERTANIAN UMU BUTON LAKUKAN BUDIDAYA TEKNIK HIDROPONIK
Baubau,- Fakultas Pertanian Universitas Muslim Buton bersama mahasiswanya melakukan budidaya tanaman dengan teknik hidroponik. Hidroponik merupakan salah satu metode yang digunakan untuk melakukan budidaya tanaman dengan memakai (memanfaatkan) air tanpa menggunakan media tanah dan berfokus pada pertumbuhan kebutuhan nutrisi untuk tanaman yang dibudidayakan. Kebutuhan air pada tanaman hidroponik lebih sedikit dibandingkan dengan kebutuhan air budidaya tanaman dengan memakai tanah sebagai media tanamnya. Pada tanaman hidroponik menggunakan air yang lebih efisien dan sangat cocok diterapkan pada daerah yang mempunyai pasokan air yang terbatas.
Kegiatan peningkatan kapasitas yang melibatkan mahasiswa semester tujuh ini, sengaja didesain untuk persiapan KKN tematik yang direncanakan akan dilaksanakan pada bulan Januari 2023 nanti. Metode hidroponik sangat cocok diterapkan baik di wilayah pesisir maupun daratan di Kepulauan Buton. Mengingat kondisi wilayah di sana dominan batu bertanah.
Selain itu padatnya pemukiman penduduk di wilayah pesisir sangat terbatas untuk membudidayakan tanaman pekarangan, sehingga diharapkan dapat terbantu pemenuhan kebutuhan sayur-mayur dengan adanya budidaya tanaman dengan metode hidroponik ini. Sebagai percobaan, media tanam ini ditanami dengan tanaman sawi dan terus melibatkan mahasiswa sejak perakitan media, penenaman, perawatan tanaman, aplikasi pupuk hingga pada panen nanti. Untuk memastikan kesuksesan kegiatan ini, ada dosen pembimbing yang turut mengawasi di lapangan.
Baca Juga
Pos Terbaru
- MB-KM PROGRAM PERTUKARAN MAHASISWA MERDEKA TAHUN 2023 UMU BUTON
- Rapat Tinjauan Manajemen TA. 2022/2023 dan Evaluasi Penerimaan Mahasiswa Baru TA 2023 UMU Buton
- Mahasiswa UMU Buton ikut Meriahkan Peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2023 di Pelataran Kantor Wali Kota BauBau
- Asesment Lapangan Prodi Pendidikan Matematika Oleh Asesor LAMDIK
- UMU Buton Dorong Generasi Muda Berwirausaha Melalui Program Entrepreneur University
Kategori
Peta Lokasi

Fakultas Pertanian
Kampus
Jl. Betoambari, No. 146, Kota Baubau, Sulawesi Tenggara.
Link
- PMB UMU Buton
- PDDIKTI
- SIMLITABMAS
- SISTER
- JURNAL